Google Yahoo Msn
Home » , , , , , , , » Sayuran bukanlah makanan utama buat lovebird

Sayuran bukanlah makanan utama buat lovebird

Di poskan oleh Yasha Bird Farm Pada hari Thursday, December 25, 2014 | Thursday, December 25, 2014

Banyak penangkar lovebird yang menggunakan kangkung. Begitu juga para pemain, yang umumnya memberikan kangkung kepada gaconya sebelum berlomba.
Namun perlu diingat, pemberian kangkung tetap harus divariasi dengan jenis sayuran yang lain, agar burung tidak cepat bosan. Selain itu, perlu diperhatikan pula bahwa sayuran pada lovebird bukanlah makanan utama, melainkan pakan tambahan atau extra fooding.

Pakan utama berupa bijian seperti millet, canary seed, niger seed, dan biji bunga matahari (kwaci) tetap mendapat porsi lebih banyak.
Buah-buahan bisa diberikan 2-3 kali dalam seminggu, misalnya pisang, pepaya, anggur, mangga, dan melon. Berikan secara bergantian, untuk memberikan variasi nutrisi dan rasa pada lovebird. Begitu pula sayuran, bisa diberikan 2-3 kali dalam seminggu secara berselang-seling. Misalnya brokoli, sawi, kangkung, jagung muda, tauge, dan wortel.

Jumlah pakan yang dikonsumsi lovebird dalam sehari sebenarnya hanya 45-60 gram / ekor. Sekadar perbandingan, jumlah pakan yang dikonsumsi ayam kampung dalam sehari rata-rata 100-115 gram / ekor.

Katakanlah Anda mengambil porsi terbanyak 60 gram. Jatah ini mesti dibagi-bagi untuk jenis pakan yang diberikan. Misalnya, 75 – 80 % berupa pakan utama (biji-bijian), sedangkan selebihnya (20 – 25 %) adalah sayuran dan buah-buahan.

Pakan biji-bijian pun masih dipilah-pilah lagi menurut jenisnya, misalnya 45 % millet, 30 % canary seed, 15 % biji bunga matahari (kwaci), 5 % oats (biji gandum), 3 % hemp (biji rami), dan 2 % niger seed. Persentase masing-masing bijian ini tidak dihitung dari 60 gram, tetapi dari total pakan bijian yang merupakan 75 – 80 % dari total pakan harian.

Sebaliknya, extra fooding berupa sayuran (khususnya kangkung, brokoli, sawi, jagung muda, tauge, dan wortel) dan buah memiliki porsi 20 – 25 % dari total pakan harian. Anda bisa menerapkan sistem pergiliran jenis sayuran / buah yang diberikan, tapi bisa juga mencampurkan beberapa jenis sayuran dan buah dalam satu wadah pakan.
Menu EF model ramai-ramai ini bisa membantu kita dalam mengamati jenis makanan yang disukai lovebird, karena akan terlihat mana sayuran dan buah yang habis, dan mana yang masih tersisa. Ini bisa diamati dalam beberapa hari, sehingga Anda bisa membuat kesimpulan sendiri mengenai pakan tambahan yang disukai.
Khusus kangkung, karena manfaatnya besar, diusahakan selalu ada setiap hari, atau dua hari sekali, terutama kalau Anda menggunakan model menu ramai-ramai. Setelan dan variasi makanan diyakini sebagian besar penangkar sebagai salah satu kunci sukses keberhasilan dalam breeding lovebird.

0 comments:

Post a Comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *